Delik28 – Anggota DPRD Kabupaten Bogor terpilih Periode 2024 – 2029 asal PKS H. Ading Ahmad Nadzir resmi dilantik. Ia mengatakan pelantikan ini adalah awal dari kontribusi yang akan dilakukan untuk masyarakat Kabupaten Bogor.
Pimpinan Pondok Pesantren Al Furqoniyah Cigombong ini juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pengurus PKS di Dapil 3, simpatisan, dan masyarakat yang telah berjuang memenangkan PKS pada pemilu 2024.
“Pertama-tama saya patut mengucapkan rasa syukur pada Allah SWT atas kesempatan yang diberikan untuk terpilih menjadi anggota DPRD Kabupaten Bogor,” katanya.
Ke depannya dirinya akan berfokus pada kemajuan pendidikan di Kabupaten Bogor. Hal ini sejalan dengan latar belakangnya sebagai pendidik.
Selain pendidikan, dia akan membantu meningkatkan kesejahteraan petani dan kesehatan masyarakat.
“Sebagai pendidik tentu kerja-kerja kedepan akan berpihak pada kemajuan pendidikan seperti pesantren dan madrasah. Serta untuk peningkatan kesejahteraan guru ngaji dan guru-guru Diniyah,” ungkapnya.
Keberhasilan Ading menjadi anggota DPRD Kabupaten Bogor dari dapil 3 ini pun disambut dengan baik masyarakat.
Harapan dan doa pun datang dari berbagai pihak, seperti dari tokoh masyarakat Cigombong KH. Ajid Muslim yang mengungkapkan naiknya Ading membawa harapan baru bagi kemajuan pembangunan di Kabupaten Bigor.
“Tentu kami menyambut baik terpilihnya kiyai haji Ading. Mudah-mudahan dia dapat menunaikan amanah sebaik-baiknya,” bebernya. (IMUpdate)