Delik28 – Dalam rangka menciptakan wilayah desa yang aman dan nyaman, Pemerintah Desa Sukaraja, Kecamatan Sukaraja Bogor lakukan rapat koordinasi bersama petugas dari Babinsa, Bhabinkamtibmas, Binwil, BPD. Rakor membahas seputar keamanan wilayah desa selama tahun 2024 serta evaluasi penanganan dan penyelesaian permasalahan di Desa Sukaraja. Dalam rakor yang di pimpin oleh Sekertaris Desa tersebut dibahas juga persiapan pengamanan menjelang natal dan tahun baru, Rabu (18/12/2024).
“Menjelang tutup tahun 2024 kita lakukan rakor bersama petugas membahas serta mengevaluasi keamanan wilayah desa dan penanganan permasalahan di wilayah desa sukaraja selama tahun 2024, sekaligus kita bahas persiapan pengamanan wilayah menjelang natal dan tahun baru,” ungkap Sekdes Sukaraja M.Iskandar, yang akrab dengan sapaan Geboy tersebut.
Geboy menambahkan selama tahun 2024 keamanan wilayah Desa Sukaraja dari laporan petugas terpantau kondusif, cenderung aman terkendali dan tidak ada gangguan keamanan di wilayah desa.
“Koordinasi yang bagus bersama petugas keamanan desa menghasilkan kondisi wilayah desa sampai menjelang akhir tahun 2024 terpantau aman dan kondusif, tidak ada gangguan keamanan yang berarti diseluruh wilayah desa sukaraja,” imbuhnya.
Sementara itu petugas pembina desa dari Koramil Sukaraja, Peltu Roswadi mengatakan, keamanan wilayah tercipta berkat adanya kerjasama dengan semua unsur dan elemen yang ada didesa, dari mulai Pemdes, Babinsa, Binmas, Binwil, BPD semua berkoordinasi menjaga keamanan wilayah desa bersama.
Keamanan wilayah desa tercipta berkat adanya koordinasi yang baik bersama semua elemen yang ada didesa, mulai dari Pemdes, Babinsa, Binmas, BPD semua terlibat dalam menjaga keamanan wilayah desa, menciptakan wilayah desa kondusif, aman dan nyaman tanpa ada gangguan keamanan,” pungkasnya. (AJH)