Delik28 – Tidak ada kata hari libur untuk memberi pelayanan kepada masyarakat, itu salah satu komitmen Pemdes Cimandala dalam melayani masyarakat desa. Dengan memanfaatkan hari libur, Pemdes Cimandala gelar pra-musdes untuk menampung usulan serta aspirasi warga yang diwakili oleh ketua Rt atau yang mewakili. Semua aspirasi warga ditampung dan didata sebagai bahan RKPdes serapan anggaran sebelum pelaksanaan Musdes, Minggu (16/2).
“Kita manfaatkan hari libur mengundamg ketua Rt/Rw untuk dimintai daftar usulan warga diwilayahnya sebagai data awal usulan yang akan dibahas melalui musdes RKPdes tahun 2025,” ujar Sekdes Cimandala Ferlan.
Menurutnya usulan dari masyarakat yang masih mendominasi adalah infrastruktur, terutama perbaikan jalan lingkungan dan pembuatan tembok penahan tanah (TPT). Semua usulan dari warga ditampung dan selanjutnya diklasifikasi menurut skala prioritas.
“Semua usulan dari warga kita tampung semua, kemudian kita data dan kelompokan menjadi usulan prioritas sebagai bahan pada saat nanti pelaksanaan musdes RKPdes,” lanjutnya.
Kegiatan turut dihadiri oleh Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Binwil sebagai petugas keamanan desa yang akan mengawal setiap kegiatan pembangunan di wilayah Desa Cimandala.
“Kita petugas keamanan desa akan terus mengawal setiap kegiatan pembangunan yang ada di wilayah desa binaan kita,” tegas Babinsa Cimandala, Serma Bambang Sumoro. (Laporan : AJH)